Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotim Serahkan Bantuan Sembako Untuk 4.345 KK Korban Banjir

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 28 September 2020 - 18:25 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), menyerahkan bantuan paket sembako untuk 4.345 kepala keluarga (KK) yang merupakan korban banjir di wilayah utara. 

"Hari ini, paket sembako sudah kami serahkan kepada camat, untuk dibagikan kepada warga yang terdampak banjir," ujar Bupati Kotim Supian Hadi, Senin, 28 September 2020. 

Paket sembako yang dibagikan sendiri yakni berisi minyak goreng, kecap asin, lauk kaleng, ikan asin, kopi, gula, teh, susu dan saos sambal. Selain itu, mereka juga memberikan beras terhadap 15.886 jiwa yang terdampak dari banjir tersebut. 

"Bantuan beras kami berikan masing-masing warga yang terdampak. Kalau paket kami bagikan per KK," kata Supian. 

Sementara, 6 kecamatan dan 46 desa yang terdampak banjir tersebut yakni Kecamatan Antang Kalang, Telaga Antang, Mentaya Hulu, Tualan Hulu, Bukit Santuai, dan Kota Besi. 

Penyerahan bantuan sendiri dilakukan di halaman Kantor Pemerintah Daerah, dan diterima langsung oleh masing-masing camat. Dengan permintaan oleh Supian Hadi, agar segera disalurkan kepada warga yang membutuhkan. (MUHAMMAD HAMIM/B-7)

Berita Terbaru