Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Update Data Terbaru Covid-19 di Kapuas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 01 Oktober 2020 - 17:45 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kapuas kembali menyampaikan update data terbaru berkaitan dengan kasus Covid-19 di daerah setempat pada Kamis sore, 1 Oktober 2020.

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kapuas, H Junaidi mengatakan update data hari ini tidak ada penambahan kasus terkonfirmasi positif covid-19, dan ada 3 pasien selesai isolasi atau dinyatakan sembuh.

"Update hari ini dari data yang kami terima dari Dinas Kesehatan Kapuas, tidak terdapat kasus positif covid-19 baru. Tapi, ada 3 warga yang dinyatakan sembuh atau selesai isolasi," kata Junaidi dalam siaran online.

Lebih lanjut, Junaidi merincikan penambahan 3 pasien positif yang dinyatakan sembuh hari yakni, seorang perempuan usia 27 tahun dan seorang laki-laki dari Desa Anjir Serapat Timur, Kecamatan Kapuas Timur serta seorang laki-laki usia 35 tahun dari Kecamatan Pulau Petak.

"Dengan adanya penambahan kasus positif baru dan sembuh hari ini, maka untuk jumlah pasien positif covid-19 masih dalam perawatan jumlahnya ada 67 orang, dan selesai isolasi atau sembuh jumlahnya sudah sebanyak 328 orang.


"Untuk suspek ada 8 orang, dan jumlah meninggal dunia tetap di posisi 23 orang sampai hari ini," tuturnya.

Ia kembali mengingatkan dan mengimbau masyarakat Kabupaten Kapuas agar dapat disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan cegah covid-19 ini.

"Dengan rajin cuci tangan pakai sabun, gunakan masker saat beraktivitas di luar rumah, dan jaga jarak fisik," ucapnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru