Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Konawe Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Motoris dan Penumpang Angkutan Sungai Diminta Taati Protokol Kesehatan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 03 Oktober 2020 - 21:51 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Para penumpang dan motoris angkutan sungai yang biasa melayani angkutan penumpang dari Kuala Pembuang menuju wilayah kecamatan lainnya diingatkan selalu taati protokol kesehatan.

Personel Satuan Polairud Polres Seruyan mengingatkan seluruh penumpang agar disiplin menggunakan masker, mencuci tangan serta menjaga jarak.

Kasat Polairud Polres Seruyan Iptu Slamet Widodo mengingatkan seluruh penumpang yang hendak berangkat menggunakan jasa angkutan sungai yang ada di dermaga bongkar muat Kuala Pembuang.

“Saat ini pandemi covid-19 masih berlangsung, untuk itu semua lapisan masyarakat, termasuk para penumpang angkutan sungai, kita ingatkan kedisiplinannya dalam melaksanakan protokol kesehatan,” katanya, Sabtu 3 Oktober 2020.

Dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan kapan pun dan dimanapun dipastikan akan dapat mencegah terjadinya penularan Covid-19.

“Disiplin melaksanakan 3M memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak merupakan kunci untuk kita bersama-sama memutus rantai penyebaran covid-19,” tutupnya. (FAHRUL/B-6)

Berita Terbaru