Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DKPP Seruyan Godok Regulasi Sistem Pinjam Pakai Alsintan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 08 Oktober 2020 - 16:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian  atau DKPP Seruyan, saat ini tengah mempersiapkan regulasi berkaitan dengan sistem pinjam pakai Alat dan Mesin Pertanian atau Alsintan.

“Regulasi terkait sistem pinjam pakai, yang mengatur tarif sewa untuk pemakaian alsintan, saat ini sedang kita siapkan,” kata Kepala DKPP Seruyan, Albidinnoor, Kamis, 8 Oktober 2020.

Menurutnya, sementara regulasi sedang disiapkan, para petani yang melakukan pinjam pakai alsintan,  untuk sementara di gratiskan atau tanpa ada biaya sewa.

Namun nantinya bila regulasi ini sudah terbit, maka para petani akan di kenakan biaya sewa untuk pendapatan asli daerah (PAD).

Saat ini DKPP Seruyan telah memiliki Brigade Alat dan Mesin Pertanian, dan telah tersedia berbagai alat pertanian modern seperti excavator mini dan sedang, hand traktor, alat penanam padi. pompa air, dan berbagai peralatan penunjang pertanian lainnya.

Keberadaan Brigade Alsintan yang dimiliki Kabupaten Seruyan ini menurutnya sebagai upaya untuk terus meningkatkan produksi pertanian.

“Mudah-mudahan dengan, berbagai terobosan, petani kita bisa terbantu dan lebih bersemangat untuk terus menjalankan usahanya. Pada giliran nya akan terus meningkatkan produksi pertanian,” tandasnya. (FAHRUL/B-6)

Berita Terbaru