Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wakil Wali Kota Palangka Raya Pimpin Rakor Terbatas TPID

  • Oleh Hendri
  • 13 Oktober 2020 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Wali Kota Palangka Raya Umi Mastikah membuka rapat koordinasi terbatas Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) di ruang Peteng Karuhei II, Selasa 13 Oktober 2020.

Pada kesempatan itu Umi Mastikah didampingi Sekda Hera Nugrahayu, Asisten II dan sejumlah pimpinan SOPD di lingkungan pemko. 

Umi mengungkapkan, pada bulan September 2020, kota setempat mengalami deflasi sebesar 0,36 persen. Hal tersebut dipengaruhi oleh sejumlah faktor, antara lain penurunan indeks pada harga kelompok makanan, minuman, dan tembakau. 

"Tiga komoditas penyumbang inflasi adalah ikan gabus sebesar 0,04 persen, ikan lele sebesar 0,03 persen dan emas perhiasan 0,03 persen," kata Umi Mastikah.

"Sedangkan tiga komoditas penahan inflasi yakni buah semangka sebesar 0,10 persen, kemudian angkutan udara sebesar 0,08 persen dan daging ayam ras sebesar 0,06 persen," imbuhnya.

Faktor-faktor tersebut mendorong TPID Kota Palangka Raya agar terus memberikan perhatian lebih terhadap ketersediaan pasokan dan stabilitas harga terhadap komoditas penyumbang inflasi secara keseluruhan. (HENDRI/B-11)

Berita Terbaru