Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Ogan Ilir Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Brigjen Pol Nurochman: Inovasi Alat Pemadam Api Milik Polda Kalteng Tidak Ada di Daerah Lain

  • Oleh Parlin Tambunan
  • 14 Oktober 2020 - 06:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anjak Utama Dittipidter Bareskrim Polri Brigjen Pol Nurochman menyebut bahwa inovasi alat pemadam api dari Polda Kalteng tidak dimiliki daerah lain.

"Saya melihat inovasi ini hanya ada di Kalteng, di tempat lain belum ada," kata Nurochman, usai melakukan pengecekan sarana dan prasarana Karhutla Polda Kalteng, Selasa, 13 Oktober 2020.

Ia mengatakan, persiapan baik personel maupun peralatan yang dimiliki Polda Kalteng sudah cukup lengkap dan siap menghadapi Karhutla.

"Saya melihat inovasi-inovasi yang ditemukan Polda Kalteng dan semangat untuk menghilangkan Karhutla ini sungguh luar biasa," ucap Jenderal Bintang satu itu.

Apresiasi tersebut diungkapkan jenderal tersebut seusai Kapolda Kalteng Irjen Dedi Prasetyo bersama anggotanya mempraktekan alat pemadam Karhutla.

Selain itu, ada hal lain yang turut menjadi perhatian jenderal bintang satu itu. Yakni inovasi alat pemadam api portable personel yang diciptakan anggota Polda Kalteng.

"Ini nanti semua akan saya sampaikan dengan pak Kapolri hasil inovasi dari Kapolda Kalteng baik mobil pemburu api maupun Portable personel," pungkasnya. (PARLIN TAMBUNAN/B-7)

Berita Terbaru