Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Balangan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dandim Palangka Raya Ikuti Vicon Kesiapan Pilkada Serentak dan Evaluasi Covid-19

  • Oleh Hendri
  • 14 Oktober 2020 - 18:21 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Komandan Kodim 1016 Palangka Raya Kolonel Inf I Gede Putra Yasa mengikuti rapat vicon bersama Pangdam XII Tanjungpura Mayjend TNI Muhammad Nur Rahmad terkait kesiapan Pilkada serentak dan evaluasi Covid-19, Rabu 14 Oktober 2020.

Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad menyampaikan perihal Pilkada serentak untuk memberikan sosialisasi kepada seluruh jajaran yang terjun secara langsung di lapangan. 

"Perlu ditekankan bahwa TNI netral dalam pelaksanaan Pilkada. Tugas kita mengamankan jalannya proses demokrasi agar terselenggara dengan baik," katanya.

Dia juga mengingatkan perihal evaluasi covid 19 di tiap jajaran supaya para Komandan Satuan menekankan tiap anggota agar bekerja secara maksimal dan utamakan faktor kesehatan dan keamanan. 

Sesuai data yang diterima sudah berkurangnya kasus Covid 19 di jajaran Kodam Tanjungpura, serta selalu ingatkan bagi para anggota untuk disiplin penerapan 3 M.

Yakni mencuci tangan, menjaga jarak dan memakai masker, sehingga penyebaran covid 19 bisa diputus dengan cara mendisiplinkan diri masing-masing prajurit. 

"Waspadai timbulnya cluster cluster baru dengan tetap mengawasi setiap aktifitas warga baik instansi BUMN maupun tempat ibadah serta fasilitas umum lainnya," ucapnya. 

Sementara itu Dandim 1016 Palangka Raya menyampaikan, apa yang sudah menjadi perintah Pangdam akan dilaksanakan dan dipedomani dalam setiap tugas. 

"Apa yang sudah ditekankan Panglima Kodam XII Tanjungpura akan kita pedomani dan dilaksanakan, perihal netralitas TNI dalam Pilkada serentak serta pengawasan protokol kesehatan covid 19 di instansi BUMN dan fasilitas umum dan tempat ibadah yang ada di kota Palangka Raya" tutup Dandim. (HENDRI/B-6)

Berita Terbaru