Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Ketapang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Peran Aktif Babinsa Talaken Kawal Pembagian BLT DD Tahap VI Desa Samui

  • Oleh Rokim
  • 14 Oktober 2020 - 20:31 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Bertempat di Balai Basara Desa Samui, Kecamatan Manuhing Raya, Kabupaten Gunung Mas telah diadakan penyaluran BLT DD tahap VI bagi warga terdampak Covid 19, Rabu 14 Oktober 2020.

Hadir dalam kegiatan ini Camat Manuhing Raya, Kades Samui, Danramil 1016-04 Talaken diwakili Babinsa Sertu Andi Wibowo, Kapolsek diwakili Babinkamtibmas Briptu Bobi dan masyarakat desa samui penerima bantuan berjumlah 78 orang.

Danramil 1016-04 Talaken Kapten Inf Slamet Dyannur melalui Babinsa Sertu Andi Wibowo menyampaikan bagi penerima BLT dana Desa tahap VI bulan Oktober 2020 di Desa Samui ini

“Diharapkan dengan bantuan BLT ini bisa membantu meringankan beban serta bermanfaat bagi warga yang kurang mampu,” ujarnya.

Andi menambahkan penyaluran BLT tahap VI Oktober 2020 sebagai tindak lanjut penanganan covid 19 jumlah uang diterima 300.000/KK dari 78 KK yang menerima ini diperuntukan bagi warga pra sejahtera.

Warga diminta agar menggunakan uang bantuan sebaik mungkin dengan membeli kebutuhan bahan pokok serta kebutuhan lainnya. (ROKIM/B-6)

Berita Terbaru