Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Majene Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Danramil Kurun Tekankan Babinsa Harus Tanggap Terhadap Perkembangan Situasi Wilayah Binaan

  • 15 Oktober 2020 - 21:11 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Danramil 1016 Kurun Letda Inf Sutaji memberikan pengarahan kepada seluruh anggota Babinsa, Kamis, 15 Oktober 2020.

Danramil menekankan agar anggota Banbisa khususnya di Koramil 1016 Kurun harus tanggap terhadap perkembangan situasi atau Bangsit di wilayah binaan.

"Saya tekankan seluruh anggota harus tanggap terhadap Bangsit di wilayah binaannya. Sebab, Babinsa merupakan ujung tombak sebagai mata dan telinga Satuan Komando kewilayahan TNI AD," katanya. 

Danramil juga menekankan agar Babinsa harus mengambil peran dalam pengawasan wilayah terkait mewabahnya virus Corona atau Covid-19 

"Babinsa juga dituntut untuk datang ke desa binaan guna melihat kondisi terakhir wilayahnya. Apabila ada kejadian yang menonjol agar temu cepat dan segera lapor," ujarnya. 

Cara ini dilakukan agar prajurit khususnya Babinsa Koramil mengerti aturan dan tugas prajurit sehingga bisa ditaati dan dilaksanakan. 

"Diharapkan para Babinsa mengerti dengan tupoksi masing-masing terutama mengenai bangsit diwilayah agar secepatnya di catat dan di laporkan ke komando atas," harapnya. (HENDRA/B-6)

Berita Terbaru