Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Blitar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KPU Barito Timur Gelar Pleno Terbuka Penetapan Daftar Pemilih Tetap

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 16 Oktober 2020 - 15:20 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Barito Timur menggelar rapat pleno terbuka penetapan Daftar Pemilih Tetap Pilkada Kalimantan Tengah 2020, Jumat, 16 Oktober 2020.

Rapat pleno dihadiri Wabup Barito Timur, Forkopimda, Bawaslu, Badan Kesbangpolinmas, Dinas Dukcapil, Desk Pilkada, PPK, serta Tim Paslon di aula BKPSDM Barito Timur.

Dalam sambutannya, Wabup Habib Said Abdul Saleh mengatakan, pemda telah mengikuti perkembangan data pemilih semenjak diturunkan dari Kementerian Dalam Negeri sebagai daftar penduduk potensial pemilih pemilihan atau DP4.

"Kami meyakini KPU telah dengan sungguh-sungguh mencermati hal tersebut bersama jajarannya, mulai dengan PPDP, PPS, dan PPK, serta diawasi Bawaslu dan jajaran," kata Habib Said Abdulah.

Dia juga mengapresiasi dan mendukung usaha maksimal dari KPU selama ini. Dia berharap KPU tetap membuka diri untuk perbaikan dan masukan, agar daftar pemilih di Kabupaten Barito Timur lebih berkualitas.

Dia juga berharap semua tahapan Pilkada Kalteng 2020 dapat berlangsung lancar, aman dan tertib. Sehingga menghasilkan pemimpin yang sidiq, amanah, tablig dan fathonah.

"Saya menyerukan kepada seluruh warga Barito Timur yang memiliki hak, agar menggunakan hak pilihnya dengan bijaksana," pesan dia. (BOLE MALO/B-11)

Berita Terbaru