Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Labuhanbatu Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Danramil Kurun Laksanakan Komsos di Wilayah Pasar Lama Kuala Kurun

  • Oleh Nopri
  • 16 Oktober 2020 - 18:11 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Danramil 1016-06 Kurun Letda Inf Sutaji melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) di wilayah Pasar Lama Kuala Kurun, Kabupaten Gunung Mas untuk menambah dan meningkatkan jalinan komunikasi dengan warga binaan, Jumat 16 Oktober 2020.

Danramil mengajak pedagang supaya tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 seperti tetap memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.

"Saya imbau bagi para pedagang di lingkup pasar lama ini supaya tetap mematuhi anjuran pemerintah dalam memutus rantai penyebaran virus corona," katanya.

Pedagang menyambut baik kedatangan pejabat baru ini yang telah bersedia mengunjungi dan memberikan imbauan mengenai protokol kesehatan Covid-19 dan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekitar.

Keakraban dan keramah-tambahan yang ditunjukan Danramil bersama pedagang. Salah satunya kepada penjualan gorengan Muhammad ini merupakan bentuk pembinaan teritorial Koramil Kurun sebagai ajang silaturahmi dalam rangka penyempurnaan serta penyelenggaran Binter Satkowil yang dinamis.

"Kegiatan Komsos ini adalah langkah dalam membina dan memperkuat jalinan tali silaturahmi, serta sebagai wahana untuk saling bertukar informasi, sehingga tercipta hubungan yang semakin erat, bersatu dan kompak antara TNI dan masyarakat di daerah binaan," tutupnya. (NOPRI/B-6)

Berita Terbaru