Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sragen Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Menghadapi Pilkada Masyarakat Dimbau Bijak Gunakan Medsos

  • Oleh James Donny
  • 16 Oktober 2020 - 21:50 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Tahapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah saat ini sedang dilaksanakan. Menghadapi kegiatan tersebut, Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Pulang Pisau, Moh lnsyafl mengimbau agar para pengguna media sosial atau Medsos, khususnya di Kabupaten Pulang Pisau untuk menggunakan Medsos tersebut dengan bijak. 

"Kita harus bijak dalam menanggapi setiap postingan yang ada di media sosial dan tidak langsung menanggapi, membagikan atau memberikan komentar terkait dengan dukungan calon kepala daerah," katanya, Jumat, 16 Oktober 2020. 

Menurutnya suasana kondusif harus dijaga selama tahapan Pilkada dilaksanakan. Media menurutnya menjadi salah satu sarana yang sangat berpengaruh terhadap pelaksanaan Pilkada saat ini. 

"Jangan sampai kita sebagai pengguna medsos mudah terpancing dan dengan mudah membagikan berita hoax, kalimat yang mengandung ujaran kebencian atau SARA," pesannya. 

Jika melakukan hal-hal yang melanggar hukum tersebut dilakukan oleh pengguna media sosial katanya ada konsekuensinya, yakni pelaku dapat dikenakan sanksi pidana sesuai Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) dengan ancaman hukuman penjara maksimum 6 tahun atau denda maksimum Rp 1 miliar. 

Harapannya masyarakat agar selektif membagikan materi-materi berkaitan dengan dukungan kepada calon tertentu. "Saring dulu informasinya baru bisa kita bagikan dan jangan sampai karena postingan di media sosial justru merugikan diri kita sendiri, karena kurang bijak dalam menanggapi," ujarnya.(JAMES DONNY/B-5)

Berita Terbaru