Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kab. Blitar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pengelola Jalan Tol Cipali Jelaskan Kronologi Kecelakaan Hanafi Rais

  • Oleh Teras.id
  • 19 Oktober 2020 - 13:00 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - General Manager Operation ASTRA Tol Cipali Suyitno mengungkapkan kronologi kecelakaan putra sulung Amien RaisHanafi Rais, di Jalan Tol Cipali atau Cikopo-Palimanan, Ahad, 18 Oktober 2020. Kecelakaan itu, menurut Suyitno, terjadi di KM 112+900 arah Palimanan pada pukul 02.22 WIB atau Ahad dinihari.

Adapun kecelakaan tersebut melibatkan kendaraan merek Toyota Alphard. Kendaraan inilah yang ditunggangi Hanafi. "Mulanya kendaraan ini melintas dari arah Palimanan menuju Cikopo," ujar Suyitno dalam keterangan yang disampaikan pihak humas kepada Tempo, Senin, 19 Oktober 2020.

Suyitno menceritakan, saat melaju di KM 112+900B, pengemudi Toyota Alphard, yakni Hanafi, ditabrak kendaraan dari belakang dengan arah yang sama. Identitas penabrak itu belum diketahui.

Karena dorongan dari belakang, kendaraan Toyota Alphard milik Hanafi lalu menabrak kendaraan yang berada di depannya. Sejurus kemudian, kendaraan Hanafi terpental ke arah median, namun tertahan oleh wirerope atau sling baja.

"Posisi akhir kendaraan Toyota Alphard normal berada di antara lajur dua dan bahu dalam menghadap ke utara," ucap Suyitno.

Menurut Suyitno, dalam kejadian tersebut, petugas dari pengelola Jalan Tol Cipali mengevakuasi satu orang dengan luka berat dan satu orang luka ringan ke Rumah Sakit Abdul Radjak Hospital Purwakarta. Imbas kejadian ini, Suyitno memastikan pengelola Ruas Jalan Tol Cipali terus berupaya meningkatkan keselamatan.

"Kami memberikan imbauan kepada para pengguna jalan untuk selalu berhati-hati dalam berkendara tidak melebihi kecepatan maksimum 100 kilometer per jam," katanya.

Perseroan juga meminta pengemudi kendaraan rutin melakukan pengecekan armadanya secara berkala sebelum melakukan perjalanan, khususnya memeriksa tekanan angin pada ban. Suyitno selanjutnya mewanti-wanti pengemudi mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan waspada.

"Apabila lelah dan mengantuk segera beristirahat di rest area terdekat di sepanjang Tol Cipali," katanya.

Di samping memberikan imbauan, Suyitno mengklaim ASTRA Tol Cipali sebagai pengelola jalan bebas hambatan terus berinovasi. "Upaya yang kami lakukan melalui program 3E, yakni Education, Engineering, dan Enforcement," ucapnya.

Dari sisi edukasi, ASTRA Tol Cipali menyediakan media luar ruang seperti spanduk, variable message sign (VMS), video trone, billboard yang menampilkan konten informasi terkait dengan keselamatan dan risiko berlalu-lintas. Konten yang sama juga diunggah di media sosial perseroan.

Berita Terbaru