Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Solok Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini yang Harus Dilakukan Satgas Kobar Jelang Pemberian Vaksin Covid-19 Massal

  • Oleh Wahyu Krida
  • 23 Oktober 2020 - 13:00 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Jelang tesedianya vaksin Covid-19 Tim Gugus Penanganan covid-19 di berbagai daerah mulai sekarang harus menyiapkan segala sumber daya, termasuk pemetaan sasaran pemberian vaksin.

Juru bicara (jubir) Tim Gugus Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Kobar yang juga Kepala Dinas Kesehatan Kobar Achmad Rois, Jumat, 23 Oktober 2020  menjelaskan terdapat kelompok sasaran orang yang akan divaksinasi pada fase awal.

"Berdasarkan koordinasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dengan Satgas Covid-19 pusat beberapa kelompok sasaran yang diprioritaskan mendapatkan vaksinasi  pada fase awal ini diantaranya adalah tenaga kesehatan, tenaga pelayanan masyarakat termasuk tenaga pengendali konflik yang langsung berhubungan dengan masyarakat," jelas Achmad Rois.

Menurut Achmad Rois, sebelum proses pemberian vaksin secara massal pada masyarakat yang jumlahnya sudah divalidasi, Satgas Covid-19 di daerah juga diminta untuk memetakan sebaran kekuatan petugas atau vaksinator hingga ke kelurahan dan desa

"Selain kekuatan petugas vaksinator, Satgas Covid-19 juga perlu memastikan jumlah peralatan pendukung, diantaranya kulkas penyimpanan vaksin dan box khusus bila vaksin tersebut dibawa ke lapangan," jelas Achmad Rois.

Menurut Achmad Rois, persiapan ini tentunya perlu dilakukan agar saat vaksin sudah siap, didistribusikan dan disuntikkan pada masyarakat, bisa dilakukan secara serentak.

"Karena dalam kajian epidermologis, untuk menamggulangi wabah yanh terjadi diperlukan adanya keserentakan dalam pemberian vaksinasi. Sehingga faktor imunitas individu di suatu daerah terhadap satu penyakit bisa sama-sama meningkat dan pandemi bisa diakhiri," jelas Achmad Rois. (WAHYU KRIDA/B-5)

Berita Terbaru