Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Sosial Barito Timur dan BPJS Kesehatan Tingkatkan Pelayanan

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 23 Oktober 2020 - 17:05 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Dinas Sosial Barito Timur terus bersinergi dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial atau BPJS Kesehatan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya peserta kelas 3 yang dibiayai pemerintah daerah.

Kepala Dinas Sosial Barito Timur, Riza Rahmadi mengatakan, koordinasi antara dinas sosial dan BPJS selama ini sudah berjalan baik.

"Kita berharap lebih baik lagi dan pelayanan kepada masyarakat peserta BPJS kesehatan lebih cepat," kata Riza usai melakukan pertemuan dengan Kepala BPJS setempat, Jumat 23 Oktober 2020.

Dia menegaskan, Peraturan Presiden RI nomor 64 tahun 2020 mengamanatkan untuk menjaga kualitas dan kesinambungan jaminan kesehatan kepada masyarakat.

Karena itu Riza meminta agar masyarakat pemilik kartu BJPS kesehatan yang dibiayai melalui APBD dan saat ini tidak aktif lagi, agar segera mengurusnya.

"Bisa diaktifkan dengan meminta rekomendasi dari  Dinas Sosial Barito Timur," jelas Riza.

Dia berharap, dengan peningkatan pelayanan ini, pada tahun 2021 seluruh penduduk Barito Timur sudah memiliki akses untuk mendapatkan pelayanan kesehatan tanpa harus menghadapi kesulitan finansial atau universal health coverage (UHC)

Sementara itu, Kepala BPJS Barito Timur, Jumiati mengungkapkan, pemerintah pusat memberikan kebebasan seluas-luasnya ke pemerintah daerah untuk mendaftarkan warganya sebagai peserta jaminan kesehatan kelas 3.

"Mudah-mudahan tahun 2021 Barito Timur sudah mencapai universal health coverage, karena ini juga untuk mendukung program pemerintah pusat," ujarnya. (BOLE MALO/B-11)

Berita Terbaru