Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kutai Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua DPRD Akui Perlu Sinergi dengan PWI Dalam Membangun Kotim

  • Oleh Naco
  • 25 Oktober 2020 - 14:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Ketua DPRD Kotawaringin Timur, Rinie Anderson mengakui perlu adanya sinergi dengan organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kotim untuk bersama-sama membangun Kabupaten Kotim dengan baik.

Rinie yang turut menghadiri perayaan HUT PWI Kotim yang ke-28 di salah satu rumah makan yang ada di Jalan Sudirman menyebutkan, organisasi profesi seperti itu merupakan salah satu wadah untuk saling berkoordinasi. 

"Tidak bisa dipungkiri dan dibantah lagi bahwasannya kami memerlukan dukungan dan sinergi dengan PWI Kotim untuk melaksanakan tugas dan fungsi kami di lembaga DPRD Kotim, " kata Rinie, Minggu, 25 Oktober 2020.

Menurutnya, selama ini mereka mudah komunikasi dan berkoordinasi baik itu dengan Ketua PWI maupun anggotanya dan bahkan tidak jarang meminta masukan dan pendapat dari para wartawan.

"Saya menganggap teman media merupakan partner kami bekerja sebagai wakil rakyat di lembaga," kata Politisi PDI Perjuangan tersebut.

Rinie menyebutkan bahwa pihaknya perlu kritikan dan saran dari wartawan yang sifatnya untuk perbaikan dan membangun.

Ia berharap, dengan usia yang yang dianggapnya sudah cukup matang ini menjadikan PWI sebagai organisasi dan wadah para rekan wartawan di Kotim untuk semakin profesional dan terpercaya, dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai jurnalis. (NACO/B-7)

Berita Terbaru