Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kepulauan Selayar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Palangka Raya Menuju Zona Hijau Sebaran Covid-19

  • Oleh Hendri
  • 01 November 2020 - 12:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Berdasarkan kajian epidemiologi angka effective reproduction number atau RT sebaran Covid-19 di Kota Palangka Raya sudah berada pada angka 0,8.

Angka tersebut menunjukan suatu capaian yang bagus dalam menangani penyebaran virus dan penanganan terhadap pasien. Meski masih bersatus zona kuning, namun sebentar lagi Kota Cantik itu masuk zona hijau.

“Sudah ada penurunan angka sebaran, tapi masyarakat harus tetap mempertahankan penerapan protokol kesehatan ini dengan baik,” kata Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin, Minggu 1 November 2020.

Fairid mengatakan, sikap pro aktif masyarakat berpartisipasi untuk bersinergi dengan pemerintah sangat diharapkan, sehingga kondisi kehidupan masyarakat bisa kembali normal seperti sebelumnya.

"Lagi-lagi kesadaran masyarakat selalu disuarakan pemerintah daerah melalui satgas percepatan penanganan covid-19 ketika menghadapi dinamika virus corona yang masif," tuturnya.

Dia menambahkan kesadaran masyarakat menjadi kunci utama untuk menekan bahkan memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 ini.

"Kita harus mematuhi dan mengikuti aturan protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan," pungkasnya. (HENDRI/B-11)

Berita Terbaru