Aplikasi Real & Quick Count & Arsip Form C1 Digital

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bhabinkamtibmas Polsek Arsel Salurkan Bantuan kepada Warga Terdampak Banjir

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 03 November 2020 - 19:51 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga terdampak bencana banjir, maka Bhabinkamtibmas Polsek Arut Selatan Briptu Prabowo Pangestu menyalurkan bantuansembako kepada warga korban banjir di Desa Runtu, Selasa 3 November 2020.

Briptu Prabowo mengatakan hujan deras yang mengguyur wilayah Kobar beberapa hari terakhir membuat air sungai meluap dan berdampak pada warga disekitar bantaran sungai, termasuk warga Desa Runtu.

"Sebagai bebtuk kepedulian, kami pun turun ke lapangan membantu warga dengan memberikan bantuan berupa beras kepada masyarakat terdampak banjir," katanya.

Bantuan untuk warga ini disalurkan di RT 04 dan 05 Desa Runtu, Kecamatan Arsel. Warga yang dapat bantuan benar - benar terdampak cukup parah, sehingga harus mendapat perhatian.

"Harapan kami, bantuan ini dapat bermanfaat bagi warga yang terdampak banjir, ditengah mewabahnya pandemi Covid-19," ujarnya.

Bhabinkamtibmas juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk selalu waspada, apabila ketinggian air semakin bertambah maka supaya mencari tempat yang aman.

"Warga kami minta selalu waspada, sebab dikhawatirkan debit air tiba - tiba meninggi. Untuk itu warga kami minta untuk segera mengungsi ke tempat yang lebih aman," pungkasnya. (DANANG/B-6)

Berita Terbaru