Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Penukal Abab Lematang Ilir Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinkes Bartim Evaluasi Percepatan Program STBM di Kecamatan Dusun Timur

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 09 November 2020 - 16:15 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Timur melakukan evaluasi percepatan program sanitasi total berbasis masyarakat atau STBM di Kecamatan Dusun Timur, Senin, 9 November 2020.

Kasi Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Kerja, dan Kesehatan Olahraga Dinas Kesehatan, Untung Suhari mengungkapkan, kegiatan yang dihadiri kepala desa se Kecamatan Dusun Timur tersebut difokuskan untuk memberikan advokasi program STBM di Barito Timur terutama terhadap stakeholder di wilayah kecamatan.

Dia menerangkan, STBM merupakan pendekatan untuk merubah perilaku higienis dan sanitasi melalui pemberdayaan masyarakat dengan metode pemicuan.

"Sejak tahun 2008 untuk menggolkan pilar pertama STBM yaitu stop buang air besar sembarangan, belum juga maksimal," kata Untung.

Karena itu, dia berharap dengan pendekatan lintas sektoral dan pendekatan dengan stakeholder di tingkat kecamatan dapat mendorong percepatan program STBM di tingkat desa.

Menurutnya, kepala desa memiliki peranan strategis di desa sebagai pengambil keputusan. Sehingga, kepala desa merupakan kunci utama dari suksesnya program STBM.

"Desa memiliki anggaran, asalkan digunakan dengan benar dengan target sasaran yang tepat tentu dapat melaksanakan program STBM secara efektif," imbuhnya.

Dia juga mendorong masyarakat untuk membangun kesadaran dan perilaku hidup sehat, " bagaimana masyarakat berperilaku hidup sehat dan bersih itu harus muncul dari niat diri sendiri," tegas Untung.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Camat Dusun Timur, Ristanto Pratomo dan Kepala UPTD Puskesmas Tamiang Layang, Marlina Susana. (BOLE MALO/B-11)

Berita Terbaru