Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tempat Wisata Pantai Sungai Bakau Jadi Sasaran Operasi Yustisi

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 16 November 2020 - 07:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Upaya pencegahan penyebaran Covid-19 terus dilakukan Satgas Yustisi Covid-19 di Kabupaten Seruyan, salah satunya dengan menggelar patroli di tempat wisata.

Patroli dalam upaya mendisiplinkan masyarakat, agar patuh dalam menerapkan protokol kesehatan di laksanakan pada kawasan wisata pantai Sungai Bakau, Kecamatan Seruyan Hilir Timur, Minggu 15 November 2020.

Personel gabungan di pimpin Kasat Narkoba Polres Seruyan Iptu Supriyono, memberikan imbauan  kepada pengunjung, agar tetap waspada terkait penyebaran Covid-19.

“Pengunjung kita imbau, untuk selau menggunakan masker, kemudian saat berada di tempat wisata agar menghindari  kerumunan dan selalu menjaga jarak fisik satu dengan yang lain,” kata Iptu Supriyono.

Dengan kegiatan patroli sekaligus Operasi Yustisi  di tempat wisata, diharapkan akan dapat  menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Kemudian Supriyono menambahkan, pada masa pandemi Covid-19 saat ini, masyarakat di minta untuk dapat melakukan Adaptasi Kebiasan Baru dengan protokol kesehatan, sehingga bisa tetap produktif dan aman Covid-19. (FAHRUL/B-5)
 

Berita Terbaru