Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ratusan Peserta Diklat Satpam Jalani Rapid Test

  • Oleh Parlin Tambunan
  • 24 November 2020 - 07:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ratusan peserta Pendidikan dan Pelatihan (diklat) Satpam menjalani rapid test di Gedung PSBB MAN Model Palangka Raya, Senin, 23 November 2020.

Pelayanan rapid test ini dilaksanakan tim Kesehatan Mobile RS Bhayangkara Tingkat III Palangka Raya, Polda Kalteng.

"Ada 136 peserta yang mengikuti Rapid Test ini," kata Penda Tingkat I Titik Nurcahyani yang tergabung dalam tim kesehatan.

Rapid Test kepada peserta Diklat Satpam ini sebagai screening awal untuk memulai kegiatan tersebut guna mengantisipasi pencegahan penyebaran Covid-19.

Hasilnya lanjut Titik, akan diserahkan ke panitia penyelenggara kegiatan Diklat Satpam itu.

"Setelah diketahui hasilnya, baru nanti panitia yang akan mengambil kebijakan," pungkasnya. (PARLIN TAMBUNAN/B-11)

Berita Terbaru