Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sambas Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KPU Seruyan Simulasi Pemungutan Suara dengan Protokol Kesehatan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 25 November 2020 - 12:56 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - KPU Seruyan mengadakan simulasi pemungutan dan perhitungan suara pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, Rabu 25 November 2020.

Ketua KPU Seruyan, Agus Sukron Ma’mun menjelaskan Pilkada kali ini berbeda dengan penyelenggaraan sebelumnya, karena adanya kewajiban untuk menerapkan protokol kesehatan di tempat pemungutan suara atau TPS.

“Kegiatan ini adalah satu usaha agar dalam pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara nantinya bisa terlaksana sesuai mekanisme, terutama dalam penerapan protokol kesehatan,” katanya.

Komisioner KPU Seruyan Divisi Teknis Penyelenggaraan, Muhammad Abdiannoor menambahkan ada yang berbeda pada penyelenggaraan Pilkada tahun ini. Masyarakat yang menggunakan hak pilih wajib mengikuti protokol kesehatan.

“Pemilih wajib memakai masker sebelum masuk TPS untuk menggunakan hak pilih harus mencuci tangan, dan mengukur suhu tubuh. Bila ada suhu tubuh di atas rata-rata 37,3 derajat celcius maka diarahkan ke bilik suara khusus yang telah disediakan,” jelasnya.

Saat akan menggunakan hak suara, pemilih juga akan diberikan sarung tangan plastik yang dilepas kembali setelah mencoblos.

Kemudian jarinya diteteskan tinta sebagai tanda telah menggunakan hak suara, setelah itu pemilih diminta kembali mencuci tangan.

“Kita harapkan dengan adanya simulasi ini dalam pelaksanaan pemungutan dan perhitungan suara nanti bisa berjalan aman dan lancar. Masyarakat bisa tertib dan mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19,” tandasnya. (FAHRUL/B-6)

Berita Terbaru