Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Maluku Barat Daya Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko Palangka Raya Launching Peternakan Ayam Broiler

  • Oleh Hendri
  • 02 Desember 2020 - 15:21 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemko Palangka Raya kini resmi punya peternakan ayam broiler sendiri. Lokasinya terletak di Kelurahan Kalampangan dan sudah di-launching oleh Sekda Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu, Rabu 2 Desember 2020.

Kandang ayam itu dibangun menggunakan anggaran Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan. Jumlahnya 10 unit dan akan diisi 10 ribu ekor ayam broiler.

Hera mengatakan peternakan itu dibangun dalam rangka memulihkan perekonoiam masyarakat terdampak pandemi Covid-19. Selain itu juga untuk mencegah inflasi sektor ketahanan pangan.

"Dampak pandemi covid-19 hampir di seluruh sektor. Selain dampak kesehatan manusia, juga dampak terhadap lambatnya pergerakan perekonomian yang dapat memicu resesi ekonomi," katanya.

Dampak paling nyata dari resesi ekonomi adalah meningkatnya jumlah pengangguran, menurunnya jumlah produksi yang berakibat terjadinya pemutusan hubungan kerja (phk).

Apabila hal tersebut terus berlarut dapat berakibat terjadinya kemiskinan dan menurunnya kualitas pendidikan hingga krisis sosial. Oleh sebab itu perlu kegiatan pemulihan ekonomi yang sangat bermanfaat bagi masyarakat terdampak.

Terkait dengan hal tersebut, sektor pertanian merupakan salah satu pendorong pemulihan perekonomian daerah mampu beradaptasi dan masih dapat meningkatkan produktivitas dan tumbuh positif di tengah pandemi.

Menurut Hera sektor pertanian dan pangan terbukti bisa menjadi salah satu penopang pemulihan ekonomi daerah sebagai bagian dari upaya mendukung pemulihan ekonmmi daerah maupun nasional.

"Sektor pertanian bisa menjadi salah satu tumpuan kebutuhan dasar manusia, meski ekonomi sedang krisis. Bahkan dalam situasi sekarang sektor pertanian semakin strategis," ungkapnya.

Sektor pertanian perlu terus dikembangkan karena masih bertumbuh positif di saat sektor lain justru mengalami kontraksi.

Berita Terbaru