Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bhabinkamtibmas Ingatkan Disiplin Protokol Kesehatan di Gereja

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 05 Desember 2020 - 14:20 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Ajakan disiplin protokol kesehatan masih terus disampaikan kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Kotawaringin Barat. Kali ini, Bhabinkamtibmas personel Polsek Pangkalan Banteng, jajaran Polres Kotawaringin Barat (Kobar), menyampaikan prokes ke tempat ibadah Gereja.

Bhabinkamtibmas Brigadir Abdul Salam melakukan sambang dan menyampaikan pentingnya menerapkan protokol kesehatan, kepada ke pengurus Gereja di desa binaanya.

Abdul Salam mengimbau kepada pengurus Gereja, agar selalu mematuhi protokol kesehatan serta mengajak para jemaat untuk menjalankan 4M yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan.

"Patuhi protokol kesehatan untuk kesehatan kita, keluarga kita dan juga orang lain, selalu pakai masker saat keluar rumah. Hal - hal demikian itu lah kita sampaikan dan supaya terus disampaikan kepada masyarakat," imbau Abdul Salam.

Menjelang pelaksanaan Pilkada Kalteng 2020, ia juga meminta agar pihak gereja selaku tokoh agama, berperan aktif merangkul umatnya dalam menjaga persatuan dan kerukunan di masyarakat agar pesta demokrasi berlangsung aman damai.


"Para jemaat agar bijak bersosial media dengan tidak mempercayai hoaks serta menjaga kerukunan antar-umat beragama untuk mewujudkan pilkada yang aman, damai, sejuk dan sehat karena saat ini kita masih dalam pandemi Covid-19," tuturnya. (DANANG/B-7)

Berita Terbaru