Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Sibolga Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penyebaran Covid-19 di Kotawaringin Barat Kian Mengkhawatirkan

  • Oleh Wahyu Krida
  • 05 Desember 2020 - 21:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Lonjakan kasus covid-19 di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) sejak belakangan trakhir kian mengkhawatirkan.

Terkait itu, Direktur RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun, dr Fachruddin, Sabtu, 5 Desember 2020 meminta masyarakat diminta untuk tidak mengendorkan kewaspadaan, karena tingkat penularan covid-19 tergolong tinggi.

"Dari informasi yang kami dapatkan, penambahan kasus positif covid-19 terkonfirmasi setiap hari jumlahnya sangat tinggi, berkisar di atas 30 orang. Bahkan ada jumlah kasus terkonfirmasi sebanyak 89 orang dalam sehari," jelas Fachruddin.

Kewaspadaan juga perlu ditingkatkan lantaran tingkat kematian penderitanya di RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan tergolong naik secara signifikan.

"Bila beberapa bulan lalu, pasien covid-19 yang meninggal mayoritas berusia lanjut dan adanya komorbid penyakit penyerta, namun saat ini ada yang berusia muda dan tidak ada komorbid. Karena beberapa hari lalu ada pasien covid-19 yang meninggal berusia 35 tahun dan tanpa adanya komorbid," jelas Fachruddin.

Selain itu saat ini, lanjut Fachruddin, lantaran kasus penderita covid-19 melonjak, daya tampung ruang isolasi di RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun tidak bisa memaksimalkan perawatan semua pasien.

"Jangan sampai nanti jumlahnya semakin lama semakin meningkat. Bila itu terjadi pasien dengan gejala sedang hingga berat tidak ada tempat untuk mendapatkan perawatan RSUD," jelas Fachruddin. (WAHYU KRIDA/B-11)

Berita Terbaru