Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Malaka Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua DPRD Seruyan Gunakan Hak Pilihnya di TPS 02

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 09 Desember 2020 - 12:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang – Ketua DPRD Kabupaten Seruyan, Zuli Eko Prasetyo menggunakan hak pilihnya, pada pemungutan suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng, Rabu 9 Desember 2020 hari ini  di TPS 02.

TPS 02 tempat Ketua DPRD Seruyan menggunakan hak pilihnya, berada di Jalan Piere Tendean RT 03 Kelurahan Kuala Pembuang I, Kecamatan Seruyan Hilir.

Usai melaksanakan hak pilihnya, Zuli Eko Prasetyo mengatakan, berdasarkan pemantauan yang telah dilakukan sebelum dan pada saat pelaksanaan pemungutan suara, semuanya berjalan dengan  aman dan lancar.

“Secara umum berdasarkan pemantauan yang telah dilakukan,  mulai sebelum pelaksanaan hingga hari pemungutan suara, pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Seruyan berjalan dengan baik aman dan lancar,” imbuhnya.

Zuli Eko berharap, pada pelaksanaan pemungutan suara Pilkada Kalteng di Kabupaten Seruyan, tingkat partisipasi pemilih  bisa lebih maksimal sesuai dengan yang diharapkan.

“Masyarakat di Kabupaten Seruyan,  agar  jangan ragu untuk datang ke TPS  menggunakan hak pilihnya,  karena proses pemungutan suara di TPS dilaksanakan dengan mengedepankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19,” urainya. (FAHRUL/B-7)

Berita Terbaru