Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Momen Hari Ibu, Legislator Kapuas dari PKS Beri Bingkisan Untuk Ibu Melahirkan di RSUD

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 22 Desember 2020 - 15:55 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Momentum peringatan Hari Ibu tahun 2020 ini, Anggota DPRD Kabupaten Kapuas dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memberikan bingkisan atau parsel buah kepada sejumlah ibu yang baru melahirkan bayinya di RSUD dr Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas.

Dua Anggota DPRD Kapuas dari PKS yakni Sri Umi Daryatun dan Rosihan Anwar secara langsung menyerahkan bingkisan tersebut kepada 15 ibu melahirkan, sebagai bentuk kepedulian dan memberikan semangat kepada ibu melahirkan.

"Kegiatan ini dilakukan bertujuan untuk memberikan semangat atas pengorbanan ibu melahirkan," kata Sri Umi Daryatun, Selasa 22 Desember 2020.

Lebih lanjut, ia berharap kepada ibu yang baru saja melahirkan diberikan kesehatan, kebahagiaan, dan selalu menjadi ibu yang terbaik bagi keluarga masing-masing.

"Sehingga bisa mendidik dan membimbing putra putrinya menjadi generasi yang sehat dan hebat," tuturnya.


Selain itu, pihaknya juga memberikan bingkisan untuk tenaga kesehatan yang ada di ruang kebidanan di rumah sakit, sebagai bentuk perhatian di tengah mereka melaksanakan tugasnya.

"Mudah-mudahan ini dapat bermanfaat bagi mereka, dan selamat Hari Ibu bagi masyarakat Kabupaten Kapuas," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru