Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Desa Selunuk Sulap Limbah Kayu Jadi Kerajinan Bernilai

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 05 Januari 2021 - 15:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Sampuna, warga Desa Selunuk, Kecamatan Seruyan Raya menyulap limbah kayu ulin berupa potongan yang selama ini tidak termanfaatkan, menjadi barang kerajinan bernilai ekonomis.

Tunggul kayu ulin yang banyak terdapat di lahan-lahan perkebunan diolah menjadi berbagai kerajinan seperti meja dan kursi.

Hasil karyanya pun saat ini mulai dilirik pembeli. Dia mampu memanfaatkan limbah kayu besi yang selama ini kurang dilirik.

Sampuna merangkai kursi dan meja yang sudah dipesan warga setempat. Dan untuk mencari bahan bakunya, dia harus ke luar masuk perkebunan sekitar.

“Untuk mencari bahan baku berupa limbah kayu ulin harus ke luar masuk perkebunan kepala sawit di sekitar sini,” kata Sampuna, Selasa, 5 Januari 2020.

Limbah kayu ulin kemudian diangkut menggunakan gerobak yang ditarik dengan sepeda motor. Setelah itu diolah menjadi barang berharga.

“Saat ini sudah ada beberapa warga yang minta dibuatkan meja dan kursi. Terakhir ini ada warga Sampit yang pesan,” ungkapnya.

Sampuna menambahkan, pada tahapan pembuatan kerajinan ini, proses penghalusan bahan baku memerlukan waktu, ketelitian, dan keuletan.

“Agar hasilnya memuaskan, maka memang perlu keuletan dalam pengerjaannya. Untuk harga tergantung motif dan tingkat kesulitan dalam pembuatannya,” tandasnya. (FAHRUL/B-11)

Berita Terbaru