Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sorong Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

15 Kelurahan di Palangka Raya Masih Zona Merah Covid-19

  • Oleh Hendri
  • 24 Januari 2021 - 15:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sebaran Covid-19 di Palangka Raya cenderung meningkat dengan gencarnya pelaksanaan tracing kontak erat. Sekarang, ada 15 Kelurahan yang masih berstatus zona merah.

Di antaranya, Kelurahan Pahandut, Panarung, Langkai, Pahandut Seberang, Menteng, Kelurahan Palangka, Kelurahan Bukit Tunggal, hingga Petuk Katimpun.

Kemudian di Kelurahan Kereng Bangkirai, Sabaru, Kalampangan, Tangkiling Tumbang Tahai, Kelurahan Banturung dan Kelurahan Bukit Sua.

Wilayah yang ditetapkan sebagai zona merah tersebut artinya masih terdapat warga setempat positif Covid-19.

Sedangkan zona hijau ditetapkan setelah pasien dari wilayah itu dinyatakan sembuh dan tidak ada penambahan kasus selama 14 hari.

"Penambahan yang terjadi karena hasil tracing terhadap kontak erat selama ini gencar dilakukan. Sebaran dan orang terpapar cepat mendapat perawatan agar mengurangi risiko kematian," kata Ketua Harian Satgas Covid-19, Emi Abriyani. (HENDRI/B-7)

Berita Terbaru