Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tana Toraja Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DOB Kotawaringin Guna Menjawab Kebutuhan Pembangunan

  • Oleh Donny Damara
  • 27 Januari 2021 - 16:36 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Adanya usulan daerah otonomi daerah (DOB) Kotawaringin, dikatakan oleh Anggota DPRD Kalteng, Wilin C Okamoto merupakan guna menjawab kebutuhan pembangunan ke depan.

Sebab luas Kalteng yang kurang lebih setengah dari Pulau Jawa, oleh sebab itu usulan DOB sudah dilakukan sejak lama.

"Kenapa ada usulan DOB Kotawaringin, karena didasari oleh semangat percepatan pembangunan," ucapnya, Rabu 27 Januari 2021.

Selain itu, DOB diusulkan sebab untuk memudahkan pengawasan, mendekatkan pelayanan, dan meningkatkan pemerataan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dia menjelaskan dengan adanya pemekaran wilayah yang ada di Kalteng tidak mesti membuat Kalteng menjadi terpuruk.

"Justru ini akan mebuat Kalteng lebih maju lagi, sebab kita masih memiliki 13 kabupaten 1 kota untuk menyokong pembangunan di Bumi Tambun Bungai ini," tegasnya. (DONNY D/B-6)

Berita Terbaru