Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bantul Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kepala Rutan Kapuas Beri Keterampilan Bela Diri Silat kepada Petugas Baru

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 04 Februari 2021 - 15:45 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Enam orang atau petugas baru Rutan Kelas IIB Kuala Kapuas terus diberikan orientasi sejak kedatangannya pada awal Januari 2021. Salah satunya pembekalan keterampilan ilmu dasar bela diri silat. Keenam orang itu merupakan para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan HAM hasil penerimaan tahun 2019.

Kegiatan yang dilatih Iangsung oleh Kepala Rutan Kelas IIB Kuala Kapuas, Toni Aji Priyanto, dan Panita Orientasi CPNS Penanggungjawab Kesampataan dan Kedisplinan, Ananda Alif, dilakukan setiap pagi dan sore.

Para pelatih memberikan dasar-dasar gerakan silat, mengingatkan para CPNS yang belum pernah Iatihan keterampilan bela diri. Pelatih juga sembari memberikan arahan kepada CPNS bahwa bela diri bukan untuk berkelahi dan jangan disalahgunakan saat berada di dalam atau di luar Rutan.

”Diharapkan kepada mereka agar semakin mengetahui seni dari bela diri semakin kita mampu mengendalikan diri, jangan mudah terpancing untuk melakukan perkelahian atau kekerasan," kata Toni Aji, Kamis 4 Februari 2021.

Menurut dia, menguasai ilmu bela diri seharusnya membuat akan semakin takut untuk berkelahi karena jika Iepas kontrol akan membahayakan orang Iain, terutama diri kita sendiri.

"Tujuan saya memberikan keterampilan ini agar bisa memperbaiki postur tubuh lebih tegap dan bugar jadi saat dihadapan dengan warga binaan kalian terlihat berwibawa," ucapnya.

Salah satu CPNS, Vadil, mengatakan ini merupakan pengalaman pertamanya berlatih bela diri dan merasakan manfaatnya. "Sebagai penjaga tahanan sudah pasti ilmu bela diri seperti ini sangat kami butuhkan saat menjalankan tugas nanti," ucapnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru