Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Bontang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga dan Anggota Polisi di Cempaga Luka-luka, Diduga Diserang Penderita Gangguan Jiwa

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 04 Februari 2021 - 19:05 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Seorang warga Desa Cempaka Mulia Barat, Kecamatan Cempaga dan anggota polsek setempat mengalami luka parah. Diduga keduanya diserang penderita gangguan jiwa menggunakan parang.

Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis sore, 4 Januari 2021. Belum diketahui identitas warga yang menjadi korban dan polisi yang sempat diserang tersebut. 

Informasi terhimpun, warga yang menjadi korban langsung dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Murjani Sampit. Korban mengalami luka parah di bagian wajahnya. Sedangkan polisi yang menjadi korban juga diberikan perawatan karena mengalami luka.

Adapun terduga pelaku yang diduga mengalami gangguan jiwa juga dibawa ke Puskesmas Cempaga karena terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas.

"Tadi ada warga dan polisi yang diserang. Mungkin karena polisi tidak ingin ada korban lainnya, sehingga kakinya dilumpuhkan," kata salah seorang warga sekitar. 

Terduga pelaku penyerangan tersebut merupakan warga desa itu. Dan sudah lama diketahui masyarakat sekitar mengalami gangguan jiwa. Bahkan sudah beberapa kali hendak menyerang warga menggunakan senjata tajam. Namun warga sempat kabur. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru