Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jasad ABK yang Tewas Mengapung di Sungai Mentaya akan Dibawa ke Jatim

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 25 Februari 2021 - 17:51 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Jasad anak buah kapal (ABK) Tugboat Marina, Faris Yulianto (27) yang ditemukan tewas mengapung di Sungai Mentaya, sekitar dermaga di Kelurahan Tanah Mas, Kecamatan Baamang, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) rencananya akan segera dibawa ke kampung halamannya. 

Korban merupakan warga yang tinggal di Dusun Winong, Kecamatan Pogalan, Kabupaten Trenggalek, Provinsi Jawa Timur (Jatim). 

"Korban rencananya akan langsung dibawa ke kampung halamannya," ujar Dirpolairud Polda Kalteng Kombes Pitoyo Agung Yuwono, Kamis, 25 Februari 2021. 

Kasus tenggelamnya ABK ini ditangani Dirpolairud Polda Kalteng. Korban setelah dievakuasi, langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Murjani Sampit. Untuk penanganan lebih lanjut. 

Sementara, korban sendiri sempat hilang selama 2 hari yakni sejak 23 Februari 2021 dan baru ditemukan pada Kamis, 25 Februari 2021. Saat menghilang, teman-temannya tidak ada yang melihat korban terjatuh ke sungai atau tidak. 

Sehingga saat itu pihaknya bingung mau mencari korban kemana. Hingga akhirnya ditemukan mengapung di samping tongkang yang juga sandar di dermaga tersebut. (MUHAMMAD HAMIM/B-6)

Berita Terbaru