Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Nias Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Persiapan API Award 2022, Pemkab Kobar Gelar Rapat Koordinasi

  • Oleh Wahyu Krida
  • 25 Februari 2021 - 22:40 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Guna mempersiapkan keikutsertaan Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) Award 2022 saat ini Pemkab Kobar melalui leading sektornya Dinas Pariwisata (Dispar) terus menggali item apa yang menarik untuk diikutsertakan dalam ajang tersebut.

Untuk itulah digelar Rapat Koordinasi (rakor) pembentukan tim API Award 2022, di ruang rapat Bupati Kobar, Kamis, 25 Februari 2021 yang dipimpin oleh Bupati Kobar Nurhidayah.

Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Kobar Wahyudi usai rakor menjelaskan tujuan digelarnya kegiatan tersebut.

"Dalam ajang API Award tahun 2020 kemarin Alhamdulillah masuk sebagai salah satu dari 3 besar nominasi terbaik kategori Makanan Tradisional dalam ajang API Award 2020," jelas Wahyudi.

Wahyudi mengatakan untuk mempersiapkan keikutsertaan Kabupaten Kobar dalam ajang tersebut, tentunya diperlukan tim koordinasi untuk menentukan item apa yang bakal diunggulkan dari Kabupaten Kobar.

"Tim tersebut nantinya akan mempersiapakn kategori yang akan dikuti dengan dukungan SKPD. Nantinya kategori apa saja yang bakal diputuskan tim," jelas Wahyudi.

Menurut Wahyudi, dalam pembahasan awal dalam rakor ini item yang diajukan masih berupa list.

"List tersebut berupa daftar kuliner tradisional apa dari Kobar yang diperkirakan layak tampil dalam ajang API Award. Harapannya, Kobar bisa mengajukan sekitar 5 -6 item, dan akan dibahas apa saja yang paling bagus untuk diikutsertakan dalam ajang itu," jelas Wahyudi. (WAHYU KRIDA/B-5)

Berita Terbaru