Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Karhutla Mulai Meningkat, Satgas Darat Terus Berjibaku Padamkan Api

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 01 Maret 2021 - 20:21 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Satuan tugas (Satgas) darat kebakaran hutan dan lahan (karhutla) terus berjibaku memadamkan Karhutla, mengingat Karhutla kian meningkat sejak beberapa hari terakhir, di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar). 

Kebakaran di Kobar mulai meningkat sejak Jumat, 26 Februari 2021 di Km 12 Kecamatan Kotawaringin Lama (Kolam). Kemudian pada Sabtu, 27 Februari 2021 di Jalan Samari, Kelurahan Madurejo dan pada Minggu, 28 Februari 2021 di Tatas Kelurahan Baru. Bahkan pagi ini kabut asap mulai nenyelimuti Pangkalan Bun. 

Saat melakukan pemadaman, tak bisa dipungkiri tim Satgas darat Karhutla mulai dari TNI, Polri, BPBD, Tagana dan Damkar mengalami sejumlah kendala. Bahkan tak jarang, karena masuk kedalam hutan dan semak belukan, mereka menjumpai binatang liar.

Kabid Damkar Kobar, Dwi Agus Suhartono menceritakan saat melakukan pemadaman, sering menjumpai ular dan binatang liar lainnya. Tentu hal ini juga menjadi perhatian tim Satgas Karhutla saat berjibaku memadamkan api. 

"Saat di lapangan kami juga sering ketemu ular. Jika kita tidak safety tentu bisa membahayakan," katanya, Senin, 1 Maret 2021. 

Dia mengungkapkan jika ular yang sering dijumpai ini, ketika petugas sedang mencari sumber air. Sebab kebanyakan di lokasi kebakaran, sumber air cukup sulit untuk dijangkau. 

"Kejadiannya itu sering dijumpai saat para tim Satgas Karhutla masuk ke hutan merintis jalan, guna mencari air, disitu sering ditemukan binatang liar," ucapnya. 

Kesulitan mencari air inilah membuat para petugas Satgas Karhutla berani mengambil resiko, kadang tidak terpikirkan hingga nyawapun pertaruhkan demi memadamkan Karhutla. 

"Alhamdulillah tim Satgas Karhutla selalu kompak dan saling bahu - membahu, apapun resikonya tim ini selalu kompak, dan mengutamakan kebersamaan atau kerja Tim," pungkasnya. (DANANG/B-6)

Berita Terbaru