Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Barito Utara Ikuti Konferensi Video Peningkatan Indeks Literasi Masyarakat

  • Oleh Ramadani
  • 02 Maret 2021 - 19:45 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Kepala Perpustakaan Nasional, Muhammad Syarif Bando berkunjung ke Provinsi Kalimantan Tengah sekaligus penandatanganan nota kesepahaman antara Perpusnas RI dengan perguruan tinggi.

Acara yang dilaksanakan dan disaksikan secara virtual  itu turut diikuti Pemkab Barito Utara dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Siti Nornah Iriawati, Wakil Ketua TP PKK Barito Utara, Nila Sari Panala Putra, serta Dinas Kearsipan dan Perpustakaan.

Wakil Ketua TP PKK, Nila Sari menyambut baik kegiatan yang diadakan. Kedepannya, TP PKK akan menyosialisasikan gemar membaca.

"Akan kita sosialisasikan gemar membaca kepada masyarakat," jelas Nila.

Sebelumnya, Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng, Fahrizal Fitri mengapresiasi penyelenggaraan acara peningkatan indeks literasi masyarakat dan penandatanganan nota kesepahaman.

"Untuk mengajak seluruh masyarakat dalam meningkatkan gemar membaca, diharapkan kepada kepala daerah meningkatkan indeks literasi di wilayah masing-masing," kata Fahrizal. (RAMADHANI/B-11)

Berita Terbaru