Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sorong Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bantuan UMKM Bantu Percepatan Pemulihan Ekonomi di Tengah Covid-19

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 02 Maret 2021 - 20:51 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kalimantan Tengah (Kalteng) Ati Mulyati mengatakan pihaknya akan terus membantu setiap pelaku usaha mikro, kecil dan menenga (UMKM) ditengah pandemi Covid-19.

Pihaknya telah membantu sekitar 60.415 UMKM di Kalteng untuk mendapatkan bantuan yang disalurkan oleh presiden melalui Bantuan Presiden Usaha Mikro (BPUM) senilai Rp2,4 juta. 

“Selain itu juga ada bantuan dana stimulan yang berasal dari APBD Pemprov Kalteng kepada 3.350 UMKM,” ungkap Ati Mulyani melalui telepon, Selasa 2 Maret 2021.

Ati mengatakan sudah kewajiban dinasnya untuk membantu UMKM Kalteng agar mereka mendapat angin segar ditengah krisis akibat pandemi Covid-19. 

Ia menjelaskan program yang diperbantukan kepada pelaku usaha UMKM ini cukup beragam, mulai dari program Kementerian Koperasi dengan relaksasi suku bunga yang sudah berjalan, BPUM, dan dana stimulan dari Pemda. 

“Relaksasi suku bunga sudah berjalan, BPUM, dan dana stimulan dari Pemda semua bantuan itu disalurkan pada 2020 kemarin,” tandasnya. (HERMAWAN/B-6)

Berita Terbaru