Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sorong Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perlu Dukungan Akses Jalan Untuk Kelancaran Operasional Pelabuhan Segintung

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 03 Maret 2021 - 14:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang – Akses jalan menuju Pelabuhan Segintung hingga saat ini masih menjadi kendala dalam mendukung kelancaran opersional di  pelabuhan setempat.

Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas III Teluk Segintung,  Muzahir mengatakan, dukungan akses jalan menuju Pelabuhan Segintung merupakan hal penting untuk kelancaran operasional pelabuhan.

“Saat ini masih ada sekitar 8 kilometer akses jalan yang masih belum  teraspal menuju Pelabuhan Segintung, kami berharap ini bisa segera tertangani, untuk mendukung kelancaran akses menuju pelabuhan,” ungkapnya, Rabu 3 Maret 2021.

Dengan  adanya penanganan  pada  ruas jalan ini, dipastikan akses dari Kuala Pembuang menuju kawasan Pelabuhan Segintung akan semakin lancar.

“Lancarnya akses jalan, akan memperlancar aktifitas bongkar muat angkutan barang maupun jasa  dari pelabuhan menuju Kuala Pembuang,” jelasnya.

Muzahir berharap, apabila akses jalan bisa tertangani maka  kegiatan operasional di Pelabuhan Segintung akan semakin maksimal dan pada gilirannya akan mendukung peningkatan ekonomi di Kabupaten Seruyan. (FAHRUL/B-7)

Berita Terbaru