Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Malinau Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Kalteng: Usaha Sarang Burung Walet Memungkinkan untuk Mendorong PAD

  • Oleh Donny Damara
  • 18 Maret 2021 - 18:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Usaha sarang burung walet memang tergolong salah satu usaha yang menjanjikan bagi masyarakat.

Oleh karenanya begitu banyak masyarakat yang menggeluti usaha tersebut, sebab harga dari sarang burung walet sendiri memang tergolong tinggi.

Ketua Komisi II DPRD Kalteng, Lohing Simon mengatakan sudah selayaknya bagi pemerintah untuk membantu masyarakat supaya kedepannya bisa membawa dampak positif kepada masyarakat.

"Selain itu, usaha sarang burung walet ini memungkin untuk mendorong peningkatan PAD," ujarnya, Kamis, 18 Maret 2021.

Di sisi lain juga keberadaan usaha dapat menjadi salah satu lapangan usaha serta terbukanya lapangan kerja untuk masyarakat.

Dijelaskannya, hanya saja yang menjadi kendala yakni dari segi harga yang sering dipermainkan oleh pengepul dari luar Kalteng.

Oleh sebab itu, diharapkan kedepannya ada industri yang dibangun di Kalteng dengan bahan baku sarang burung walet, agar sarang burung walet yang dihasilkan dari masyarakat tidak dijual keluar daerah.

"Animo masyarakat khususnya Kakteng untuk mendirikan bangunan sarang burung walet inj sanagatlah tinggi, jika industri yang berkaitan dengan hal itu dibuka di Kalteng pasti harga bisa dikendalikan," imbuhnya. (DONNY D/B-6)

Berita Terbaru