Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kobar Akan Evaluasi Pelaksanaan Sekolah Tatap Muka

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 20 Maret 2021 - 18:05 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Beberapa sekolah di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) telah melaksanakan sekolah tatap muka di tengah pandemi Covid-19, yang telah berjalan hampir satu bulan lebih. Untuk itu, Pemkab Kobar akan segera melakukan evaluasi.

Bupati Kobar Hj Nurhidayah mengatakan, dalam rapat Satgas Covid-19 yang dilakukan pemerintah daerah belum lama ini, juga membahas banyak hal di masa pandemi. Termasuk soal pembahasan dibidang pendidikan, mengingat saat ini beberapa sekolah tengah berlangsung kegiatan belajar tatap muka di sekolah.

"Kegiatan belajar di sekolah ini nampaknya sudah semakin banyak yang buka, karena bertambah zona hijau dan kuning di Kobar dalam satu bulan terakhir," kata Bupati Kobar Hj Nurhidayah, Sabtu.

Menurut Bupati, efektifnya setelah kegiatan belajar mengajar berjalan satu bulan lebif tentunya bakal dilakukan evaluasi. Sehingga ketika ada kendala di sekolah, maka segera bisa cepat di carikan solusi. Sehingga, kegiatan belajar mengajar secara langsung di sekolah dapat tetap berlangsung efektif dan lancar.

Nurhidayah menyebutkan, sesuai dengan hasil laporan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kobar, pelaksanan belajar di sekolah ini sangat direspon positif baik siswa maupun para orang tua. Karena sudah terlalu bosan dengan pelaksanan belajar dalam jaringan.

"Kita bakal upayakan yang terbaik dalam bidang pendidikan. Termasuk melakukan upaya evaluasi ini demi kebaikan bidang pendidikan," terangnya.

Ia menambahkan, bahwa termasuk kedepan bakal mendorong dan memprioritaskan agar sekolah yang wilayahnya masuk zona hijau dan kuning, bisa membuka kegiatan belajar mengajar. Sedangkan untuk sekolah yang di zona Orange dan merah agar bersabar.

Kemudian, Bupati mengingatkan kepada pihak sekolah yang telah memberlakukan sekolah tatap muka langsung, agar tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Jangan sampai lengah, meski jumlah penularan Covid-19 di Kobar menurun.

"Kita tahu bahwa penurunan kasus penularan baru di Kobar terus berangsur menurun. Ini justru semakin baik dan di Kobar vaksinasi juga sudah berjalan. Semoga ihtiar yang dilakukan selama ini membuahkan hasil yang baik, agar pandemi Covid-19 segara berakhir dan semua aktivitas bisa berjalan lancar," pungkasnya. (DANANG/B-5)

Berita Terbaru