Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satpolair Polres Kapuas Ingatkan Nahkoda Kapal Utamakan Keselamatan saat Berlayar

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 05 April 2021 - 12:26 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Personel Satpolair Polres Kapuas mengingatkan nahkoda kapal agar selalu mengutamakan keselamatan dalam berlayar, guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.

Menggunakan spanduk yang berisikan imbauan keselamatan, petugas terus melakukan imbauan keselamatan kepada nahkoda maupun penumpang kapal yang berada di DAS Kapuas.

Personel Satpolair Polres Kapuas, Bripka I Wayan Sunara mengingatkan kepada mereka dalam melakukan aktivitas penyeberangan agar selalu menjaga keselamatan diri.

"Kami imbau agar menyediakan life jacket atau pelampung keselamatan, dan tidak membawa muatan melebihi kapasitas," kata I Wayan Sunara, Senin 5 April 2021.

Kemudian agar nahkoda jangan lupa selalu memperhatikan kondisi cuaca pada saat akan berlayar guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.

"Karena itu diharapkan dapat menjadi perhatian bagi semua pihak, dengan mentaati aturan dan ketentuan yang ada," ucapnya.

Selain itu, tidak lupa petugas juga mengimbau agar selalu menerapkan protokol kesehatan dalam beraktivitas di luar rumah, selalu memperhatikan 5 M, yakni memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak fisik, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru