Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Kalteng Klaim 98,8 Persen Lahan Food Estate Selesai Tanam

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 06 April 2021 - 23:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran mengklaim progres Food Estate sudah berjalan baik, dengan persentase tanam sudah mencapai 98,8 persen.

“Total padi yang sudah tertanam seluas 29.032,5 hektare atau 98,8 persen dari total target 30.000 hektare,” kata Sugianto Sabran di Dadahup, Kabupaten Kapuas, Selasa 6 April 2021.

Sugianto mengatakan, dari total target food estate yang mencapai 30.000 hektare tersebut sudah dilakukan pemanenan seluas 15.862 hektare atau sebesar 52,9 persen.

Ia mengakui ada keterlambatan dari target tanam yang seharusnya semuanya sudah selesai pada Desember 2020 hingga molor sampai akhir Maret 2021.

“Sampai pada akhir Maret 2021, masih ada yang belum tertanam yakni seluas 967,5 hektare di Kecamatan Dadahup tepatnya Desa Bentuk Jaya,” sebut dia.

Sugianto menuturkan, awalnya Kecamatan Dadahup dengan program PLG 1 Juta hektare merupakan daerah yang cukup subur dan menghasilkan tanaman padi dengan kualitas baik.

Infrastruktur khususnya irigasi berfungsi sangat baik dan lancar, namun sejak tahun 2005 kondisi tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah.

Imbasnya, kerusakan pintu tanggul tersebut membuat pendangkalan, sehingga keluar masuknya air tidak lagi dapat dikendalikan dan menyebabkan banjir pada saat musim hujan.

“Berarti sampai dengan tahun 2020 sudah 15 tahun ditinggalkan dan tidak diolah serta ditanami petani,” tandasnya. (HERMAWAN DP/B-11)

Berita Terbaru