Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Selain Usulan Peningkatan Sapras Pendidikan, Guru Honorer SMAN 1 Sepang Juga Perlu Diperhatikan

  • Oleh Donny Damara
  • 09 April 2021 - 15:15 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Ketua III DPRD Kalteng, Faridawathy Darland Atjeh mengungkapkan pada saat melaksanakan reses ke SMAN 1 Sepang, Kecamatan Sepang, Kabupaten Gumas selain menerima usulan peningkatan Sapras pendidikan ada juga usulan terkait kesejahteraan para guru honorer.

Dimana masyarakat Sepang terkhusus bagi yang berprofesi sebagai guru honorer berstatus Pegawai Tidak Tetap (PTT) berharap solusi dalam peningkatan kesejahteraan.

"Guru honorer yang ada di sekolah itu hanya menerima gaji atau honor sebesar Rp. 750.000 saja perbulannya, ditambah lagi banyak yang belum memiliki tempat tinggal," ungkapnya, Jumat, 9 April 2021.

Dijelaskannya, dengan kondisi tidak memiliki tempat tinggal para guru honorer tersebut terpaksa ikut menumpang di rumah kerabat atau masyarakat.

Seharusnya, kata dia keadaan seperti ini jangan sampai luput dari perhatian pemerintah, sebab guru merupakan ujung tombak dan memiliki kontribusi yang besar dalam dunia pendidikan.

"Saya akan perjuangkan usulan maupun harapan dari SMAN-1 Sepang ini dan catatan terkait itu secepatnya saya sampaikan ke Pemprov, mengingat kewenangan SMA dipegang oleh Disdik Kalteng," tandasnya. (DONNY D/B-5)

Berita Terbaru