Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Menko Marves Dorong Sinkronisasi Program Food Estate

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 15 April 2021 - 19:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi RI (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan bersama dengan kementrian dan daerah berusaha melakukan sinkronisasi program food estate Desa Bentuk Jaya, Kapuas.

“Kementrian perlu memberikan perhatian serius terhadap Desa Bentuk Jaya, Food Estate di Kecamatan Dadahup,” ungkap Luhut Binsar Pandjaitan.

Upaya, sinkronisasi program pengembangan Food Estate dari tingkat kementerian hingga pemerintah daerah di Kalteng dimulai dari Land clearing di Blok A5 seluas 722,5 Hektar.

Land clearing yang dilakukan oleh Kementerian PUPR tahun 2020 harus segera ditindaklanjuti dengan pengolahan tanah dan penanaman oleh Kementerian Pertanian.

Kemudian perlu rehabilitasi dan peningkatan jaringan irigasi oleh Kementerian PUPR agar selaras dengan rencana penanaman dan ketersediaan petani oleh Kementerian Pertanian.

Ditunjang lagi dengan penyiapan bibit unggul, modernisasi alat mesin pertanian (Alsintan), dan peningkatan kapasitas rice milling plan. 

Setelah itu, penyediaan lahan oleh pemerintah daerah untuk lokasi transmigran di Dadahup harus selaras dengan lokasi pengembangan Food Estate. Terakhir Peningkatan SDM dan pengembangan kelembagaan korporasi petani melalui BUMDes. (HERMAWAN DP/B-5)

Berita Terbaru