Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Operasi Keselamatan Telabang Berlangsung, Ini Harapan Kasatlantas Polres Kapuas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 16 April 2021 - 18:35 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Satlantas Polres Kapuas melaksanakan Operasi Keselamatan Telabang tahun 2021, yang berlangsung selama 14 hari, hingga tanggal 25 April mendatang.

Kasatlantas Polres Kapuas, AKP M Syafuan Nor menyampaikan sejumlah harapannya dari pelaksanaan operasi telabang 2021, diantaranya dapat menertibkan kembali masyarakat yang menggunakan kendaraan baik roda empat maupun roda tiga.

“Besar harapan dengan adanya operasi meselamatan Telabang 2021 ini masyarakat dapat lebih taat lagi dalam peraturan berlalu lintas," harap AKP M Syafuan Nor, Jumat, 16 April 2021.

Juga diharapkan dapat mengurangi pelanggaran yang dapat menimbulkan terjadinya kecelakaan lalu lintas, karenanya perlunya kepatuhan masyarakat dalam mengutamakan keselamatan di jalan raya.

"Serta juga selalu menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari di massa pandemi covid-19 seperti saat ini," ucapnya.

Selain itu, Anggota Satlantas Polres Kapuas juga terus memberikan sosialisasi Operasi Keselamatan Telabang 2021 ini melalui spanduk imbauan, pembagian pamflet berisikan dilarang mudik dan patuhi protokol kesehatan (prokes).

"Serta memberikan teguran kepada masyarakat yang melanggar peraturan berlalu lintas,” pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru