Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sigi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Peredaran Narkoba Tidak akan Berhenti Selagi Masih Ada Pembeli

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 20 April 2021 - 15:55 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Kapolres Kotawaringin Timur (Kotim) AKBP Abdoel Harris Jakin menegaskan peredaran narkoba akan sulit di berantas selama masih banyak pembelinya.

"Peredaran narkoba kurang lebih dengan hukum pasar, selagi masih ada pembeli maka suplai akan terus ada," ujar AH Jakin, Selasa, 20 April 2021.

Dia pun meminta kepada sepuruh masyarakat di daerah ini agar menjauhi barang haram tersebut.

AH Jakin juga berharap bagi peran orangtua, keluarga, tokoh agama, masyarakat, dan pihak lainnya agar sama-sama berupaya mengedukasi bahaya barang haram tersebut.

"Ini peran semua pihak agar masyarakat sadar narkoba merusak. Sehingga mereka berhenti memakai dan penjual tidak memiliki pasar nantinya," kata AH Jakin.

Pihaknya saat ini juga terus berupaya untuk menyosialisasikan bahaya narkoba untuk pelajar dan pemuda. Hal itu dilakukan sebagai upaya agar mereka sadar bahwa narkoba merusak masa depan. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru