Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Palangka Raya Diingatkan Jangan Pakai Calo Saat Berurusan di Dukcapil

  • Oleh Hendri
  • 30 April 2021 - 12:15 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Komisi A DPRD Palangka Raya, Jhony Arianto Satria Putra mengingatkan masyarakat agar tidak menggunakan jasa calo saat berurusan di kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).

"Bagi masyarakat, jika ingin mengurus KTP, KK, KIA, hingga akta lahir di dinas Dukcapil saya berharap agar tidak melewati calo," katanya, Jumat 30 April 2021.

Ia mengatakan, mitra kerja komisinya tersebut saat ini sudah memberikan pelayanan yang sangat cepat dan mudah.

"Karena sekarang ini pengurusan di Dukcapil sangat cepat dan mudah. Kalau lewat calo dikhawatirkan bisa rentan terjadi pungutan," ujarnya.

Legislator muda Fraksi Nasdem itu menyebut, semua layanan di Dukcapil diberikan secara gratis. Tidak ada biaya administrasi apapun yang harus dibayar oleh masyarakat dalam semua kepentingan.


"Semua layanan Dukcapil gratis, jangan mau melewati orang lain apalagi kalau dimintai biaya," tutupnya. (HENDRI/B-7)

Berita Terbaru