Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kolaka Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

SE Penutupan Wisata Sementara Diumumkan H-1 Lebaran, Pelaku UMKM Merasa Dirugikan

  • Oleh Wahyu Krida
  • 15 Mei 2021 - 19:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Surat Edaran Pemkab Kotawaringin Barat (Kobar) tentang penutupan kegiatan wisata sejak H-1 Hari Raya Idul Fitri dikeluhkan pelaku pariwisata dan UMKM di Pantai Kubu, Kecamatan Kumai.

Rahma, salah seorang pelaku UMKM yang biasa berjualan di pantai tersebut mengaku kebingungan lantaran SE Penutupan Kegiatan Wisata H-1 lebaran.

"Jelas saya bingung, karena sebelumnya saya mencari modal membeli barang dengan cara berutang. Namun ternyata sehari jelang lebaran, ada edaran dari Pemkab Kobar bahwa lokasi wisata ditutup. Gimana saya mengembalikan utang," kata Rahma, Sabtu, 15 Mei 2021.

Akibat kebijakan tersebut, ia menderita kerugian puluhan juta rupiah dan terancam tidak bisa mengembalikan modal yang dipinjamnya,

Dia mengatakan, bila memang kawasan wisata wajib ditutup selama libur lebaran, ahrusnya pemberitahuan dan sosialisasi dilakukan jauh-jauh hari oleh Dinas Pariwisata Kobar.

"Tentunya akibat adanya aturan tersebut pendapatan saya menurun drastis. Terlebih pengumuman penutupan tempat wisata disampaikan sehari jelang lebaran. Rata-rata pedagang sudah membeli barang dagangan untuk persiapan berjualan saat masa liburan di Pantai Kubu," jelas Rahma.

Terpisah, Kepala Desa (Kades) Kubu Saparudin, menyesalkan adanya kebijakan penutupan kawasan wisata di desanya sehari jelang lebaran.

"Karena warga memiliki harapan bisa mencari rezeki pada wisatawan lokal selama libur lebaran ini. Kemudian bila ada larangan pembukaan tempat wisata, kenapa tidak dilakukan jauh-jauh hati. Paling tidak seminggu sebelum lebaran. Akibat kebijakan yang dikeluarkan sehari jelang lebaran ini, ada pelaku UMKM dan pariwisata yang rugi hingga ratusan juta. Ironisnya beberapa diantara mereka mencari modal berjualan dengan cara berutang ," jelas Kades. (WAHYU KRIDA/B-11)

Berita Terbaru