Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mukomuko Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kadislutkan Kalteng Kampanyekan Gemar Makan Ikan Gabus

  • Oleh Nopri
  • 17 Mei 2021 - 22:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Kadislutkan) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Darliansjah mengajak masyarakat rajin memakan daging ikan gabus.

"Selain rasanya enak, ikan ini memiliki manfaat untuk kesehatan karena banyak mengandung protein albumin," katanya, Senin, 17 Mei 2021.

Darliansjah mengatakan, kandungan albumin ini sangat diperlukan, terutama dalam masa proses penyembuhan luka pada bagian dalam tubuh.

"Seperti mempercepat penyembuhan luka operasi sampai luka bakar," ujarnya.

Selain itu, ikan gabus ini salah satu jenis ikan lokal khas Kalimantan Tengah dan hidup di perairan rawa, waduk, dan pada sungai-sungai yang airnya cenderung tenang.

"Namun populasi ikan gabus di alam sudah mulai berkurang. Untuk itu diperlukan kegiatan pengembangan agar ketersediaan ikan gabus bisa terjaga," tutupnya. (NOPRI/B-11)

Berita Terbaru