Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kutai Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Barito Selatan Sampaikan Sejumlah Rekomendasi LKPj Bupati 2020

  • Oleh Uriutu
  • 24 Mei 2021 - 17:50 WIB

BORNEONEWS, Buntok – DPRD Barito Selatan melalui Panitia Khusus (Pansus) menyampaikan beberapa rekomendasi terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Bupati Barsel tahun 2020.

"Sejumlah poin rekomendasi tersebut yakni memberikan apresiasi kepada pemerintah daerah terkait pelaksanaan kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan dengan baik," kata Ketua DPRD Barsel, HM Farid Yusran, Senin, 24 Mei 2021.

Kemudian, terkait pekerjaan-pekerjaan yang dilaksanakan tidak sesuai dengan standar operasional prosedur dan belum selesai agar diaudit kembali oleh BPK RI Perwakilan Kalteng.

"Serta untuk kegiatan-kegiatan yang menyimpang dan diduga ada terjadinya pelanggaran pidana, supaya diproses secara hukum," tandas dia.

Ia mencontohkan, seperti pengelolaan keuangan BLUD RSUD Jaraga Sasameh Buntok diduga tidak dilakukan sesuai SOP atau ketentuan UU yang berlaku. Imbasnya, terjadi utang pada penyedia obat-obatan yang berakibat pada tidak bagusnya pelayanan pada masyarakat.

Kemudian, terkait penyimpangan penggunaan Dana Desa di Desa Tarusan, Marawan Baru dan Desa Panarukan Kecamatan Dusun Utara agar tetap diproses sesuai ketentuan yang berlaku. (URIUTU DJAPER/B-11)

Berita Terbaru